PESAWARAN MENERIMA KUNJUNGAN KERJA KETUA TP PKK PROVINSI LAMPUNG PADA DESA MODEL KONVERGENSI PENANGANAN DAN PENCEGAHAN STUNTING SEKALIGUS DESA RAMAH PEREMPUAN DAN PEDULI ANAK KABUPATEN PESAWARAN TAHUN 2022

Post by Chandra Yuansyah - 09 November 2022

Diskominfotiksan Pesawaran _Bupati Pesawaran H. Dendi Ramadhona K .ST.M.Tr.I.P diwakili Sekda Kab Peaawaran bersama Ketua TP. PKK Kab. Pesawaran Ny.Nanda Indira Dendi,S.E.,M.M beserta jajaran menerima Kunjungan Kerja Ketua TP. PKK Provinsi Lampung yang dalam hal ini diwakili oleh Ketua Bidang I, Ny. Mamiyani Fahrizal dalam acara program Desa Model Konvergensi Penanganan dan Pencegahan stunting sekaligus Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak Tahun 2022, kegiatan berlangsung di Desa Cipadang Kec. Gedong Tataan (Selasa, 08 November 2022).

Dalam sambutannya Bupati Pesawaran mengatakan bahwa Komitmen Pemerintah Kabupaten Pesawaran dalam rangka Percepatan Penurunan stunting diwujudkan dengan dikeluarkannya Surat Keputusan Bupati Pesawaran Nomor 195/IV.07/HK/2022 tentang Tim Percepatan Penurunan Stunting.

Hal tersebut bertujuan agar pelaksanaan Percepatan Penurunan stunting dapat dilaksanakan secara holistik, integratif, tematik dan spasial, serta mengedapankan kualitas pelaksanaan melalui koordinasi, sinergi dan sinkronisasi antara pemerintah kabupaten, kecamatan, desa, seluruh mitra kerja dan para pemangku kepentingan. “Pada kesempatan ini perlu saya sampaikan bahwa, saat ini di Kabupaten Pesawaran telah terbentuk 256 Tim Pendamping Keluarga (TPK) dengan 768 Kader TPK, yang terdiri dari Bidan, Tim Penggerak PKK, Kader Institusi Masyarakat Pedesaan.

Berkat upaya dan kerja keras bersama, kita patut bersyukur bahwa stunting di Kabupaten Pesawaran terus mengalami penurunan. Hal ini dapat kita lihat dari perkembangan Prevalensi stunting dari tahun ketahun, yaitu Tahun 2017 sebesar 35,20%; Tahun 2018: 27,49%; Tahun 2019: 13,14%; Tahun 2020: 4,30%; Tahun 2021: 17,60%; dan Tahun 2022: 3,50%”, kata Dendi.”Kami menyadari bahwa percepatan penurunan stunting tidak akan terlaksana dengan baik tanpa peran serta masyarakat dan berbagai pihak.

Untuk itu, saya sampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak atas peransertanya dalam upaya pencegahan dan penanganan stunting di Kabupaten Pesawaran” , tambahnya. Di akhir sambutannya Bupati juga menyampaikan Selain program pencegahan penurunan stunting, Pemerintah Kabupaten Pesawaran juga masih menghadapi persoalan tentang perlindungan perempuan dan anak.” Oleh karena itu, kunjungan ini saya harapkan dapat menjadi wahana untuk saling mengisi dan bersinergi dalam menjalankan program pembangunan, khususnya dalam menangani persoalan stunting serta kekerasan terhadap perempuan dan anak di daerah kami”,tutupnya akhir sambutan.Dalam kesempatan tersebut pula, Ketua TP. PKK Kab. Pesawaran memberikan sedikit sambutan yang berisi bahwa Program Percepatan penurunan stunting merupakan satu kesatuan untuk mewujudkan Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak (DRPPA), yang dikembangkan oleh Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak untuk menjawab 5 (lima) arahan Presiden RI yang dimulai dari tingkat desa, yaitu :- Peningkatan Pemberdayaan Perempuan;

-Peningkatan peran ibu/keluarga dalam pengasuhan dan pendidikan;

-Penurunan kekerasan terhadap perempuan dan anak;

-Penurunan pekerja anak; dan -Pencegahan perkawinan anak.”DRPPA diharapkan dapat memperkecil kesenjangan gender, serta berbagai permasalahan perempuan dan anak dapat diselesaikan mulai dari desa.

Selain itu, berbagai program kegiatan juga telah dilaksanakan dengan melibatkan berbagai lintas sektor dalam pemberdayaan perempuan, pemenuhan hak anak dan perlindungan anak untuk mewujudkan Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak dan percepatan penurunan stunting di Kabupaten Pesawaran, khususnya di Desa Cipadang Kecamatan Gedong Tataan”, sambungnya .

Di akhir sambutannya ia mengatakan program percepatan penurunan stunting ini tentunya tidak akan terlaksana dengan baik tanpa peran serta masyarakat dan berbagai pihak. Untuk itu beliau mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas partisipasi dan upaya dalam mengoptimalkan program penurunan stunting ini, tambah nya sekaligus menutup sambutan.